Minggu, 09 Agustus 2009

Print spooler service not running

Disela sela kesibukan kemarin si bos manggil saya minta perbaiki komputer, kata beliau printernya tidak teridentifikasi alias sudah nginstal tapi kok di printer properties nya tidak muncul. Selidik bin cari ternyata setelah saya scan pake antivirus lokal virusnya bejibun alias banyak yaitu 890 an. Wuihhh...ngeri. Nah dari sinilah ternyata setelah komputer bersih saya coba Add di printer propertiesnya di control panel, dan ternyata muncul Print spooler service not running jelasnya spooler printernya kena virus bulu bebek.
Solusinya pertama:
1.Silahkan klik start - Run
2.ketikkan services.msc klik OK
3.Cari Print Spooler klik kanan dan pilih properties
4.pada startup type pilih automatic, kemudian klik start
5.kemudian restart

Solusi kedua:
Hal ini saya tulis karena solusi pertama tidak saya dapatkan dari kasus komputer si Bos. Nah solusi yang kedua ini saya dapatkan dari OprekPC.Com Solusinya,cari file yang berkaitan dengan kata-kata spool di komputer sehat yang bebas dari virus. Cari file yang namanya spoolsv.exe dari XP SP2 yg sehat.
atau ambil dari CD installer dgn command expand.
trus bikin service manual:
Code:

SC CREATE "Spooler" binPath= "%systemroot%\system32\spoolsv.exe" start= "auto" DisplayName= "Print Spooler" depend= RpcSs
SC DESCRIPTION "Spooler" "Loads files to memory for later printing."
NET START "Spooler"



Kalo mo gampang..
Copy semua code tsb ke notepad, save as 'namafile.BAT'
Trus jalanin.

Alhamdulilah kasus Print spooler service not running yang saya alami teratasi.
Oke silahkan mencoba semoga berhasil.

0 komentar:

 

About

Site Info

Download Software, Movie, Driver, Naruto Manga dan Shippuden

Text

Blog Eko Prasetyo

::.Download yuk......................:: Copyright © 2009 Community is Designed by Bie